News

Awalnya Tidak Tahu, Mensos Risma Bakal Relokasi Posko Pengungsian di Jalur Lahar Dingin Marapi


Kementerian Sosial (Kemensos) menjelaskan alasan pihaknya mendirikan posko pengungsian yang diketahui berada di jalur lahar dingin Gunung Marapi Sumatera Barat (Sumbar).

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengatakan bahwa semulanya pihaknya tidak mengetahui bahwa daerah tersebut merupakan jalur lahar dingin.

“Aliran laharnya ternyata enggak jauh dari posko. Kemudian saya pasang geotag, ternyata saya berdiri di tempat aliran lahar di posko itu,” ucap Risma di Kantor Kemensos, Jakarta, Jumat (17/5/2024).

Ia menyebut pihaknya tengah berupaya merelokasi posko pengungsian yang dinilai berbahaya karena berada di jalur lahar.

“Saya meminta yang koordinir posko pengungsian dan dapur umum agar kemudian digeser. Saya menyampaikan bahwa memang Gunung Marapi erupsi dan sekarang ini mereka meninggalkan tumpukan-tumpukan material yang sewaktu-waktu kalau hujan bisa turun,” kata dia.

Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) BNPB, per Rabu (15/5/2024) pukul 12.10 WIB, korban tewas bertambah menjadi 67 orang. Selain itu, masih ada 20 orang lainnya yang masih dinyatakan hilang, dan 44 orang lain luka-luka.

Back to top button