Kalsel

Banjir di Satui Tanah Bumbu Makin Parah, 7.244 Jiwa Terdampak, TNI-AL Evakuasi Warga

INILAHKALSEL.COM, BATULICIN – Hujan yang terus turun dengan deras, membuat banjir yang terjadi di Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), makin parah.

Menurut data dari Pemerintah Provinsi Kalsel, ada sekitar 7.244 jiwa yang terdampak banjir di wilayah Satui. Rinciannya, Desa Sungai sebanyak 399 jiwa, Desa Persar Sudan Raya 1.600 jiwa, Desa Barakat Mufakat 2.302 jiwa.

Selanjutnya, Desa Sinar Bulan 437 jiwa, Desa Beruntung Raya 512 jiwa, Desa Sejahtera Mulia  917 jiwa dan Desa Satui Timur 1.041 jiwa.

Banjir ini disebabkan hujan deras yang mengguyur wilayah pesisir Kalsel itu, beberapa hari terakhir hingga mengakibatkan debit air meninggi dan menggenangi sejumlah desa.

Parahnya lagi, Jumat (7/6/2024), ketinggian air sudah menggenangi rumah warga hingga mencapai atap.

Warga yang tidak bisa lagi tinggal di rumahnya, terpaksa memilih mengungsi ke tempat yang telah disediakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanbu.

Jumat (7/6/2024) personel Pos AL Sungai Danau Pengkalan TNI-AL atau Lanal Banjarmasin melakukan evakuasi warga yang terjebak banjir.

Evakuasi dilakukan di kawasan Pasar Bawah, Sungai Danau, Kecamatan Satui, tepatnya di Dusun Mufakat.

Untuk mengevakuasi warga, personel Pos AL bahkan rela menceburkan diri menerobos banjir untuk menjemput ibu-ibu dan anak-anak yang masih berada dalam rumah.

Dirikan Dapur Umum

Sementara Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mendirikan dapur umum juga membagikan bantuan lainnya untuk korban terdampak banjir di Sungai Danau, Satui, Kabupaten Tanah Bumbu.

“Hari ini tim Taruna Siaga Bencana (Tagana) Pemprov Kalsel langsung bergerak ke lapangan mendirikan tenda dapur umum untuk memberikan bantuan makan siap saji kepada masyarakat terdampak bencana banjir di Sungai Danau,” ujar Kabid Penanganan Bencana Dinas Sosial Provinsi Kalsel Achmadi di Banjarmasin, Kamis (6/6/2024).

Dia mengatakan rencananya dapur umum yang didirikan ini selama lima hari ke depan dengan menyiapkan makanan tiga kali sehari.

“Tentunya tergantung situasi kondisi banjir yang terjadi di sana,” ujarnya.

Selain mendirikan dapur umum, kata Achmadi, pihaknya sesuai instruksi Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor juga menyalurkan bantuan di antaranya makanan anak, air mineral dan mie instan kepada masyarakat.

“Kita dan personel Tagana langsung ke lokasi banjir menyalurkan bantuan air mineral, mie instan dan makanan siap saji,” ungkapnya.

Dia berharap dengan bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terdampak bencana banjir di desa Sungai Danau.

“Mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan beban mereka. Semoga bantuan ini bermanfaat,” katanya.

Berdasarkan data yang pihaknya terima, ada sekitar 7.244 jiwa yang terdampak banjir di wilayah Satui tersebut, yaitu Desa Sungai sebanyak 399 jiwa, Desa Persar Sudan Raya sebanyak 1.600 jiwa, Desa Barakat Mufakat sebanyak 2.302 jiwa.

Selanjutnya Desa Sinar Bulan sebanyak 437 jiwa, Desa Beruntung Raya sebanyak 512 jiwa, Desa Sejahtera Mulia sebanyak 917 jiwa dan Desa Satui Timur sebanyak 1.041 jiwa.

“Kita akan terus pantau kondisi kondisi terdampak banjir ini setiap saatnya, untuk melakukan tanggap darurat penyaluran bantuan,” ujar Achmadi.(ernawati/nur muhammad/mckalsel)

 

Back to top button