Kalsel

Diserang Sekelompok Remaja Tak Dikenal, Pria Asal Kelayan Banjarmasin Ini Alami Luka Bacok

INILAHKALSEL.COM, BANJARMASIN – Penyerangan sekelompok remaja yang berujung korban mengalami luka serius terjadi di Jalan Kelayan A, Gang Damai, RT 09 Kelurahan Kelayan Dalam, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin, Rabu (20/3/2024) dini hari.

Akibatnya pengeroyokan itu, korban bernama Alfiannor (42) yang menjadi korban atas kejadian tersebut.

BACA JUGA:Kapendam Diponegoro Pastikan Kasus Pengeroyokan Relawan Ganjar Bebas Intervensi

Warga Gang Damai ini mengalami luka robek akibat sabetan senjata tajam (sajam) di bagian bahu belakang.

Nur Adenan selaku Ketua RT setempat menjelaskan, kejadian awalnya saat sekelompok orang datang dengan menggunakan motor dan langsung melakukan penyerangan terhadap seorang warganya.

“Padahal di depan gang ada anak-anak bermain bola, namun tiba-tiba ada sekelompok orang tidak dikenal datang menggunakan 3 buah sepeda motor dan membawa sajam. Lalu mereka langsung mencoba menyerang,” ucap Adnan, Rabu (20/3/24) siang.

Adnan mengatakan, usai melakukan penyerangan, sekelompok orang tersebut kemudian pergi dari lokasi. Serangan pertama itu tidak sempat menimbulkan adanya korban.

Ternyata para pelaku kembali lagi ke lokasi untuk melakukan serangan kedua. Sementara korban yang semula ada di dalam rumah langsung keluar, lantaran mendengar keributan tersebut.

“Tak habis pikir, pelaku datang dan langsung menyerang. Korban juga sempat berupaya melawan para pelaku, namun karena kalah jumlah, korban akhirnya terjatuh, dan langsung diserang pelaku menggunakan sajam dan luka di bagian bahu belakang sebelah kiri,” ucapnya.

Ketua RT ini mengatakan pelaku berjumlah 6 orang dengan menggunakan 3 motor yang masing-masingnya membawa sajam.

“Kami sama sekali tidak mengenali wajah-wajah pelaku, mereka rata-rata masih remaja. Kami pun kini sudah melapor ke Polsek Selatan dan Polresta Banjarmasin untuk proses lebih lanjut,” jelasnya.

Sebagai Ketua RT, Adnan berharap agar pihak kepolisian bisa cepat mengungkapkan indentitas pelaku dan menangkapnya.

BACA JUGA:Beredar Video Penangkapan Pelaku Pengeroyokan di Bawah Jembatan Pangeran Banjarmasin, Lagi Enak Tidur Diciduk

“Semoga pelaku ini bisa cepat ditangkap agar tidak meresahkan lagi,” pungkasnya.

Terkait kejadian pengeroyokan yang mengakibatkan korban luka parah, media ini mencoba mengkonfirmasikan ke Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Selatan, Iptu Sudirno, namun belum ada penjelasan.(nur/nm didik)

Back to top button