Arena

Gagal Raih Posisi 10 Besar, Tim Kuda Jingkrak Terjungkal di Kualifikasi GP F1 Kanada


Pembalap Ferrari Charles Leclerc mengatakan bahwa dirinya tidak mengerti  mengapa mobil SF-24-nya terasa lambat pada sesi kualifikasi Formula 1 (F1) Grand Prix (GP) Kanada 2024 di Sirkuit Gilles-Villeneuve, Montreal, Minggu WIB yang hanya menempatkan dirinya di posisi ke-11.

Hasil tidak memuaskan ini berbanding terbalik dari sesi latihan pertama pada pertama Jumat (7/6/2024) waktu setempat atau Sabtu (8/6/2024) WIB, Leclerc berhasil meraih posisi ke-3.

“Pelan-pelan saja sepanjang hari. Masalah serupa juga terjadi pagi ini, saya mengalami masalah sensor, yang sangat mengganggu. Menurut saya, secara keseluruhan, ini adalah sesi yang sulit. Menurut saya, masalah terbesarnya adalah kecepatan, saat ini kami sangat lambat dalam cuaca kering, kami tidak mengerti,” kata Leclerc, dikutip dari laman resmi F1, Minggu (9/6/2024).

Posisi ke-11 ini adalah capaian terburuknya di musim ini, dan akan menyulitkan Leclerc saat memulai balapan dengan 70 lap di Montreal pada Senin (10/6) WIB pukul 01.00 WIB nanti.

Pembalap asal Monako itu mengatakan akan segera mengevaluasi kekurangan mobilnya setelah GP Kanada selesai digelar. Di waktu tersisa menjelang balapan 70 lap, ia mengatakan akan fokus 100 persen untuk mengambil poin maksimal yang ada. “Untuk saat ini, hal terbaik yang bisa kami lakukan adalah fokus pada hari esok,” ucapnya.

Tak jauh berbeda, rekan setimnya Carlos Sainz menduduki posisi ke-12 usai kualifikasi. “Saya cukup kesulitan dengan cengkeraman, dengan perasaan, dan sejujurnya kami berada dalam keseimbangan yang sangat sulit, tingkat cengkeraman yang sangat sulit untuk mobil. Sangat mudah untuk melakukan kesalahan di luar sana,” ujarnya menjelaskan.

Back to top button