Kalsel

Suporter Bola Harapkan Ketum PSSI yang Baru Bisa Bangkitkan Sepak Bola Tanah Air

INILAHKALSEL.COM, BANJARMASIN – Demi mengawal pemilihan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Ketum PSSI), yang akan di gelar dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada Kamis (16/1/20213) mendatang.

Co-Chair B.E.D.A (Berani, Enerjik, Dahsyat, dan Amanah) Tsamara Amany dan Pangeran Siahaan menginisiasi pertemuan dengan suporter berbagai klub yang ada di Kota Banjarmasin, Minggu (5/2/2023) di salah satu Cafe di Kota Banjarmasin.

Dengan mengusung tema #JagainET (Erik Thohir), acara tersebut juga turut dihadiri oleh eberapa perwakilan suporter klub bola yang ada di Banjarmasin.

Mungkin anda suka

Diantaranya terlihat hadir perwakilan dari The Jack, Aremania, Bonek, Bobotoh, Sleman Fans, dan lainnya. Selain itu, perwakilan dari Banua Football, M Ilham Fiqri juga tampak menjadi pembicara.

BACA JUGA:Menteri Etho Mulai Road Show Minta Masukan Jadi Calon Ketum PSSI

Acara tersebut digelar bertujuan untuk mengajak suporter yang hadir, untuk bersama-sama menjaga Erick Thohir dalam proses pemilihan ketua PSSI, saat KLB PSSI nanti.

Pasalnya, dalam KLB PSSI tersebut, akan ada sebanyak 87 pemilik suara, yang akan menggunakan hak suara mereka untuk menentukan ketua umum PSSI, pada periode mendatang.

Pangeran Siahaan mengatakan, kegiatan ini adalah kali keduanya, setelah sebelumnya digelar di Jakarta.

“Di Banjarmasin yang kedua, dan akan kita lanjutkan di kota-kota lainnya, karena kita ingin mendengarkan semua aspirasi dari temen-temen suporter sepak bola,” ujar Pangeran, kepada Inilahkalsel.com, usai acara tersebut.

Sementara itu, Tsamara Amany menyampaikan, tujuan digelarnya kegiatan ini dikarenakan pihaknya ingin melibatkan sebanyak-banyaknya suporter, untuk mengawal proses pemilihan ketua umum PSSI nanti.

“Karena kami percaya pak Erik itu adalah sosok orang yang pendengar,” ucap Tsamara.

BACA JUGA:Lima Calon Waketum PSSI Tidak Lolos Verifikasi

Lebih lanjut, Tsamara menuturkan, mungkin sudah banyak yang menganggap ketua PSSI itu hanya mempedulikan voters-voters saja.

Tapi menurutnya, Erik ini orangnya sadar pada tidak hanya fokus ke voters, tapi juga ke suporter.

“Makanya kita ini (B.E.D.A) ingin membuat aspirasi agar bisa disampaikan aspirasi ini kepada pak Erik, karena kami yakin pak Erik bisa melakukan apa yang diharapkan oleh,” tutur Tsamara.

Sementara itu, perwakilan dari Bonek Mania Kalsel, Wahyu menegaskan, siapapun nanti yang menang menjadi ketua PSSI, harapan mereka cuman satu, bahwa bisa memajukan sepak bola di Indonesia.

“Intinya jangan sampai sepak bola Indonesia malah mengalami penurunan,” tegas Wahyu.

Pasalnya, menurut Wahyu, dalam beberapa periode terakhir, berapa petinggi sepak bola Indonesia tidak paham tentang sepak bola.

“Intinya kami ingin sepak bola di Indonesia maju, Indonesia bisa dikenang di Asia bahkan seluruh dunia. Karena kita sudah tidak lagi jadi macan Asia, kita sangat sudah terpuruk di Asia apalagi apalagi di dunia,” pungkasnya. (Qyu)

Back to top button