Kalsel

Terkait Kasus Pembunuhan Wartawati Banjarbaru: Wagub Kalsel Ingin Keadailan Ditegakkan

INILAHKALSEL.COM, BANJARMASIN – Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Hasnuryadi Sulaiman, menyatakan keprihatinannya atas kasus pembunuhan wartawati Juwita (23) yang terjadi pada Sabtu, 22 Maret 2025.

Wagub Hasnur berharap aparat penegak hukum segera menyelesaikan kasus ini secara transparan dan adil.

“Saya berharap hukum ditegakkan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Semoga pihak berwajib dapat menyelesaikan kasus ini secepat mungkin,” ujar Hasnur setelah menghadiri acara berbuka puasa di PWI Kalsel, Kamis (27/3/2025), seperti dikutip dari akun Instagram @bungkamdotcom.

BACA JUGA:Momen Puncak Mudik, BMKG Prakirakan Sebagian Besar Daerah Diguyur Hujan Hari Ini

Selain itu, ia juga mengimbau para wartawan untuk lebih menjaga keselamatan saat bertugas di lapangan.

Baca Juga:  Polres Tanah Laut Amankan 6 Pelaku Curanmor dan 7 Sepeda Motor Tanpa Dokumen Lengkap

“Kami turut berduka cita dan mendoakan agar almarhumah (Juwita) mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT dan Rasulullah SAW. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” tambahnya.

Kronologi Pembunuhan Wartawati Banjarbaru

Juwita, seorang wartawati media online di Banjarbaru, ditemukan tewas di kawasan Gunung Kupang, Banjarbaru, pada Sabtu, 22 Maret 2025. Awalnya, kematiannya diduga akibat kecelakaan tunggal. Namun, penyelidikan lebih lanjut mengungkap adanya dugaan keterlibatan oknum TNI AL berinisial J, berpangkat Kelasi Satu, yang merupakan kekasih korban.

Proses Hukum dan Penyelidikan

Komandan Polisi Militer Lanal Balikpapan, Mayor Laut (PM) Ronald L. Ganap, mengonfirmasi bahwa tersangka J telah diamankan dan akan diproses hukum sesuai aturan yang berlaku.

Baca Juga:  Mentan Amran Sindir Peran Bulog Usai Copot Kepala Kanwil Bulog Kalsel

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana Muhammad Ali, menegaskan bahwa pelaku akan dihukum seberat-beratnya. Ia juga memastikan proses hukum berjalan transparan sesuai ketentuan yang berlaku.

Tanggapan Keluarga dan Organisasi Wartawan

Keluarga korban, melalui kakak kandungnya, Subpraja Ardinata, menuntut keadilan agar tersangka dihukum sesuai hukum yang berlaku.

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banjarbaru juga mendesak kepolisian untuk mengusut tuntas kasus ini, mengingat adanya kejanggalan dalam kematian Juwita.

Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, memberikan atensi khusus terhadap kasus ini. Ia memastikan penyelidikan dilakukan oleh Polres Banjarbaru dengan dukungan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kalsel.

Kasus ini masih dalam tahap penyelidikan lebih lanjut oleh pihak berwenang. Masyarakat berharap keadilan ditegakkan secepatnya demi memberikan kepastian hukum bagi keluarga korban.(inilahkalsel.com/berbagai sumber)

Baca Juga:  Dukung Lisa-Wartono, Tim Banjarbaru Bersinergi Tegaskan Kekosongan Harus Diisi

editor: didik trio

Back to top button